Jumat, 27 April 2012

MENGUSIR DILEMA untuk BERKARIR~


 Yowh~Yowh~Yowh~^0^

Hehehe~kemaren sempet sharing ama temen2 di Summer Sound dan baru saja nonton dorama Mirai Nikki. Dan dari situlah terlintas untuk menulis sesuatu. Yaaahhh~mungkin pembahasannya mengenai karir dan masa depan, serta harapan orang tua kepada anaknya. Baiklah, kita rancang dan awali pembahasan ini dengan pertanyaan-pertanyaan.

Setiap orang tua memiliki keinginan dan harapan yang besar kepada anaknya, hanya saja terkadang keinginan orang tua itu tidak sejalan dengan keinginan sang anak. Dari sini muncullah dilema yang dialami oleh sang anak karna sebagai seorang anak dia harus berbakti kepada orang tua dan disisi lain sang anak mempunyai keinginan dan harapan yang dia inginkan untuk menjalani kehidupan ini. Lalu apa yang harus dilakukan sang anak agar dia tidak dilema, bisa berkembang dan menjalani kehidupan ini dengan baik? Bagaimana caranya agar sang anak bisa meniti karir-nya dan orang tua-nya pun bangga pada anaknya?Hmm... Sejujurnya saya pun mengalami hal seperti ini, dan saya ingin sedikit sharing bagaimana saya menghadapi kondisi seperti ini.

Setiap orang tua tentunya mengharapkan sesuatu yang terbaik untuk anaknya. Bukti-nya mereka telah merawat, menjaga dan memelihara kita sedari kecil hingga saat ini. Memberikan fasilitas dan pendidikan yang baik untuk kita. Beruntung dan bersyukurlah bagi kawan-kawan yang menerima fasilitas belajar yang lengkap dan mengenyam pendidikan dari SD, SMP, SMA bahkan hingga kuliah dengan baik. Karena banyak sekali diluar sana kawan-kawan kita yang tidak memiliki fasilitas yang lengkap hingga tidak bisa sekolah dengan baik, karena keterbatasan-keterbatasan  yang mereka miliki. Maka anjuran yang pertama untuk menghadapi permasalahan seperti yang telah disebutkan tadi adalah kita mensyukuri dulu apa yang telah kita miliki. Bersyukurlah bagi kita yang masih memiliki orang tua yang lengkap (Ayah dan Ibu) dan bisa membiayai kebutuhan hidup kita, karena banyak kawan-kawan kita yang yatim atau bahkan yatim-piatu yang untuk memenuhi kebutuhan mereka sendiri, mereka harus mencari uang dijalanan. Bersyukurlah bagi kita yang masih diberikan kesehatan, yang anggota-anggota tubuhnya lengkap, sistem pernafasannya baik, sistem pencernaannya baik dkk sehingga kita bisa bergerak aktif untuk menjalani hidup, karena banyak dari kawan-kawan kita yang sedang berjuang menghadapi penyakitnya bahkan hingga mempertaruhkan nyawa-nya. Ini semua baru sebagian kecil dari rasa syukur kita didalam kehidupan, Anda bisa menuliskan rasa syukur Anda hari ini. Tulislah! Ingat-ingatlah kembali apa yang bisa disyukuri saat ini, karena mungkin banyak orang harus diingatkan dulu bahwa dia bisa bernafas secara otomatis saat ini karena diizinkan Tuhan dan harus mensyukurinya (bayangkan apa yang dialami kawan-kawan kita yang untuk bernafas saja memerlukan alat bantu).

Pernah mendengar orang yang merasa sangat menyesal ketika orang tua-nya telah meninggal, dia berkata dia,”saya menyesal tidak bisa membahagiakan orang tua ”? Nah, selagi orang tua kita masih hidup bukankah itu merupakan kesempatan kita untuk menunjukkan diri kepada mereka dengan prestasi-prestasi kita dalam kehidupan, sehingga bisa membuat mereka bangga terhadap kita. Tapi kenapa kebanyakan dari kita membatasi diri untuk berkarya dan berprestasi dengan melakukan kegiatan-kegiatan yang tidak bermanfaat? Prestasi dalam hidup itu tidak selalu bersifat simbolis seperti piala, trophy, piagam penghargaan dll, tetapi sebuah proses, perjuangan dan usaha kita untuk meraih/mencapai yang kita inginkan tanpa henti, itu juga merupakan sebuah prestasi. Karena orang tua kita, keluarga kita, teman-teman kita pasti melihat apa yang kita kerjakan, apa yang kita upayakan dan merasakan niat kita dan perkembangan kita, dan mereka pasti bangga dengan apa yang kita upayakan, apalagi jika usaha kita itu untuk kebaikan sesama dan bermanfaat bagi orang lain.^^

Untuk mendukung apa yang kita kerjakan dan kita upayakan ini bisa berhasil dan diakui oleh orang-orang disekitar kita, kita harus berada dilingkungan yang tepat. Karena orang itu menilai diri kita tergantung dilingkungan mana kita bernaung. Jika kita menyukai musik, lalu bergaul dan berkumpul bersama para musisi, maka kita pun akan dikenal sebagai seorang musisi. Bahkan orang yang tidak mengerti musik tapi sering berkumpul dengan para musisi, biasanya orang luar mengira kita juga seorang musisi. Seperti sebuah perumpaan yang sering kita dengar, jika kita berkunjung ke toko parfum, maka harus parfum tersebut akan menempel ke tubuh kita, dan jika kita masuk ke toko besi, maka bau besi-lah yang bakal kita bawa-bawa. Jyahahaha~ Jadi, anjuran yang selanjutnya adalah masuk/bergabunglah ke lingkungan/komunitas yang bisa membuatmu baik, berkembang dan diakui oleh masyarakat.^^

Jika kita berada dilingkungan yang positif, maka otomatis kita bakal bertemu dengan orang-orang yang positif. Orang yang positif itu senang membantu dan senang berbagi, maka mereka pun akan senang sekali membagikan pendapat dan bantuannya kepada kita. Maka dilema-dilema yang kita alami bisa diatasi dengan mencari solusi-nya dengan orang-orang yang tepat. Dan biasanya orang tua pun akan memaklumi atau bahkan bisa bangga jika kita bersama orang-orang yang tepat dan apa yang kita kerjakan pun baik. Ingat! Tuhan tidak akan membiarkan hamba-hambanya yang setia dijalan yang benar itu menderita. Dia akan memberikan jalan bagi orang-orang yang beriman. Orang yang beriman itu bisa dilihat dari apa yang ia kerjakan dan ia lakukan, bukan hanya apa yang ia katakan.

Jadi, sikap (attitude) adalah point selanjutnya. Orang tua atau orang lain akan merasa segan, senang dan bangga jika kita bersikap dewasa, arif dan bijaksana. Bersikap baiklah, kendalikan diri, hargai pendapat orang lain dan hormati orang tua. Maka biasanya mereka tidak bisa menolak orang-orang yang baik yang berada di jalan Tuhan, yang ingin bermanfaat bagi sesama.

Segini dulu yawh~postingan kali ini~
Semoga bermanfaat dan terinspirasi~^^

J.A.Y. SS

Rabu, 25 April 2012

I'll Be Back with Bloggers' Shout Out~

Hunyooo~
sudah sekian lama ga nulis di-blog ini. Nah, dengan posting-an ini gwa nyatain (dikata mo nembak!?), gwa kek-nya bakal nulis lagi disini dah (karna beberapa bulan ini melacur dulu di-blog sebelah~) Hehehe.
Gara2 gabung ama Bloggers' Shout Out! nich sich~ Tapi gara2 sudah kepalang terjerembab gabung dan ngeliat blog2 kawan2 disana, jadi memotivasi saya buat nulis di blog ini lagi.(dan tetep ngelacur di-blog tetangga juga :P) Hehehe~

Soalnya klo disini gwa bisa agak bebas mengekspresikan diri sebagaimana gwa biasa-nya~
Nyahaha~

Baiklah, gwa mau sedikit membahas mengenai Bloggers' Shout Out nich yah~.
Nah, Bloggers' Shout Out! itu  adalah organisasi sosial pertama di Indonesia yang khusus mengumpulkan para Blogger untuk melakukan Blogger Campaign. Jadi, para blogger ini bakal berkampanye sambil bawa bendera, terus keliling-keliling kota sambil bersorak-sorai bergembira,bergembira~semua~ (malah nyanyi!?), nah gwa juga belum tau lambang benderanya itu sapi, pohon, ato bulan/bintang... Jyaaaahhhh~ dikate partai politik!!!!???

Jyahaha~ngga gitu juga sich, hehehe~ sebenarnya Blogger Campaign itu adalah kampanye khusus bertemakan sosial dan kemanusiaan yg dilakukan bersamaan secara online lewat postingan blog. Nah dengan begitu ga perlu keliling-keliling kota, panas-panasan dan memacetkan jalan. Kecuali disini sich kalau koneksi internet kalian aja yang lagi macet...Wkwkwk

Para blogger disini sangat berjiwa muda, kreatif, inspiratif, senang memotivasi, senang berbagi dan ingin kehidupannya bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain tentunya. Hehehe~^^

Semoga kawan-kawan dari Bloggers' Shout Out! ini bisa menginspirasi dan memotivasi semua rakyat Indonesia. Bisa memajukan bangsa ini, menjaga ketertiban, membuang sampah pada tempatnya, ngga pipis sembarangan, dan cebok sehabis buang air.

Ok... sekian dulu dah dari gwa mah~
Ja'ne~>.<

J.A.Y SS